Minggu, Oktober 13, 2013

9 Tanda - tanda Berat Badan Anda Menurun

Assalammualikum WR WB

Berbulan-bulan berdiet dan rutin berolahraga membuat Anda penasaran apakah Anda telah mencapai berat badan yang diinginkan atau tidak. Untungnya 9 tanda ini memberitahu Anda apakah Anda telah mengalami penurunan berat badan atau tidak.
 
Pakaian Anda terasa pas
Saat Anda memakai baju, Anda merasa pas dan nyaman. Anda juga tidak perlu menutupi lemak dengan jaket atau kardigan.

Anda bisa memakai kembali baju lama Anda
Akhirnya Anda bisa kembali memakai pakaian lama Anda yang masih bagus namun terpaksa Anda simpan saja di lemari karena sudah tidak muat lagi.

Kulit terasa kendur
Kulit sempat mengalami peregangan saat berat badan Anda bertambah. Namun apabila Anda kemudian merasa bahwa kulit terasa kendur, maka besar kemungkinan berat badan Anda telah turun.

Anda lebih berenergi
Peningkatan energi didapat dari program penurunan berat badan Anda melalui diet yang baik dan olahraga yang teratur.

Anda merasa bersemangat
Berat badan yang ideal secara tidak langsung akan mempengaruhi perubahan suasana hati Anda. Anda menjadi lebih bahagia, percaya diri, dan bersemangat.

Libido Anda meningkat
Tanda lain yang menandakan bahwa Anda telah mengalami penurunan berat badan Anda adalah libido atau gairah seksual Anda meningkat. Hal ini terjadi karena perubahan suasana hati yang terjadi.

Struktur dan proporsi tubuh Anda membaik
Lemak yang menumpuk di tubuh yang hilang akan membawa dampak bagi penampilan fisik. Struktur dan proporsi tubuh Anda pun kembali membaik.

Anda bisa tidur nyenyak
Pola hidup sehat yang selama ini Anda lakukan saat menjalani program penurunan berat badan akan berpengaruh terhadap kualitas tidur Anda. Kualitas tidur menjadi baik dan Anda bisa tidur dengan nyenyak.

Orang di sekitar memuji penampilan Anda
Perubahan fisik yang terjadi saat berat badan telah turun akan menuai pujian dari orang di sekeliling Anda. Pujian tersebut pun akan membuat Anda menjadi lebih bahagia karena Anda telah sukses menjalani program penurunan berat badan.

Nah ladies, apabila Anda merasa bahwa Anda mengalami 9 tanda di atas maka berat badan Anda telah mencapai pada berat yang ideal. Namun Anda juga tidak boleh terlena. Pastikan untuk tetap menjalani pola hidup sehat sama seperti pada saat Anda menjalani program penurunan berat badan Anda agar berat badan Anda tetap stabil dan tubuh menjadi lebih fit.