Kamis, April 12, 2012

Wanita Yang Tidak Disukai Pria

PRIA tidak suka dan kerap menghindari beberapa tipe wanita. Wanita posesif dan cerewet adalah beberapa kategori wanita yang dibenci pria.

Lalu, tipe wanita seperti apa lagi yang tidak disukai pria? Penasaran, simak pemaparan berikut seperti dilansir Boldsky.

Banyak bicara

Wanita memang banyak bicara saat masih sekolah atau menempuh pendidikan di perguruan tinggi. Namun, hal tersebut akan pudar setelah dewasa. Jika wanita dewasa masih tetap banyak bicara, perilaku ini akan menjadi hal yang tidak disukai pria. Karena itu, jika Anda masih banyak bicara, maka kebiasaan tersebut perlu dikurangi mulai hari ini.

Banyak aturan

Pria kurang tertarik pada wanita yang memiliki banyak aturan. Wanita seperti ini hanya akan bertentangan dengan pria ketika sudah menikah. Misalnya, pria dan wanita akan berkelahi hanya karena masalah kaus kaki kotor yang tertinggal di ruang tamu. Atau masalah muncul karena wanita marah saat warna pakaian yang pria kenakan terlalu cerah.

Tahu banyak hal

Jika Anda adalah wanita yang merasa mengetahui segala hal, maka akan sulit mendapat pasangan. Sebab, pria kurang tertarik pada wanita yang sangat pintar.

Materialistis

Pria tidak suka pada wanita yang materialistis. Mereka tidak akan tertarik pada wanita yang hanya memanfaatkan kekayaannya.

Posesif

Pria tidak suka pada wanita yang posesif sebab ingin hidup bebas. Pria tidak tertarik pada wanita yang gemar melarang dan selalu ikut kemanapun kekasihnya pergi.

Karier

Pria tidak suka pada wanita yang lebih mementingkan karier dibanding kehidupan berumah tangga. Pria tidak akan memilih wanita yang hanya fokus pada pekerjaan. Sebaliknya, pria lebih tertarik pada wanita yang mau berkorban untuk mengurus rumah tangga termasuk suami dan anak-anaknya kelak.
(tty)

Tanda - Tanda Dia Suka Anda

APAKAH saat ini Anda sedang menjalin hubungan persahabatan dengan seorang pria? Apakah hubungan tersebut terasa sangat indah dan menyenangkan?

Persahabatan antara pria dan wanita merupakan hubungan yang membahagiakan. Namun, bagaimana bila muncul perasaan saling suka di antara kalian?

Tentu ada dua kemungkinan, perasaan suka tersebut dapat merusak hubungan persahabatan atau malah  membuat kalian jadi sepasang kekasih. Namun sebelum kedua kemungkinan itu terjadi, Anda perlu mengetahui terlebih dulu apakah di antara kalian benar muncul perasaan sayang. Cara mengetahui hal tersebut dapat Anda simak melalui pemaparan berikut, seperti dilansir Boldsky.

Anda merasa senang saat berada di dekatnya

Ketika perasaan bahagia muncul saat berada di dekatnya, berarti Anda mulai menyukainya. Tanda lain bahwa Anda menyukainya adalah ingin selalu bertemu dengannya.

Apakah teman Anda memberikan beberapa sinyal?

Bila tanda-tanda perasaan suka tidak muncul, maka ada kemungkinan dia mengungkapkan perasaan suka melalui cara lain. Misalnya, dia berkencan dengan seorang teman hanya untuk membuat Anda cemburu.

Sangat perhatian dan mengandalkan Anda

Jika dia sangat perhatian dan terlalu mengandalkan Anda, maka itu tanda dia menyukai Anda. Misalnya, dia selalu menghubungi Anda saat sedih atau senang.

Mengetes


Ketika Anda merasa bahwa dia menyukai Anda, maka Anda perlu menguji apakah kalian berdua memang benar-benar saling suka. Namun, Anda perlu tidak bertanya langsung padanya. Anda perlu mengetes secara tidak langsung agar tidak merusak suasana. (tty)

Cara Mengahapal Rumus Matematika

CARA CEPAT MENGHAFAL RUMUS

Mana yang lebih penting, menghapal rumus atau memahami rumus?, itulah kira-kira pertanyaan yang pernah saya diskusikan dengan salah seorang teman. Yang saya anggap lucu, justru ujung-ujungnya jadi nyerempet masalah ciuman :) , tak disangka-sangka ternyata bisa menjadi intermezzo dalam mengajarkan matematika.
Hasil dari diskusi ringan itu kira-kira begini:
1) Kadang kala kita perlu menghapal rumus terlebih dahulu guna membiasakan teknik baru. Setelah memenuhi kompetensi minimal, baru bisa leluasa mendalami konsep.
2) Dengan memahami konsep dan menurunkan rumus terlebih dahulu, pemahaman kita menjadi lebih kental sehingga rumus bisa dengan mudah melekat dalam diri. Dilain pihak jika soal lebih divariasikan lagi tidak akan terlalu masalah.
3) Menyikapi rumus matematika yang sangat buaanyak, salah satu cara untuk memudahkan mengingat yaitu dengan menerapkan metoda cantol, mnemonic, locus dll. Teman diskusi saya mengajarkan salah satu penerapannya dalam menghapal rumus jumlah dan pengurangan pada fungsi sinus dan cosinus :
Jika dilihat pola, semuanya mirip, hanya letak fungsi sinus dan cosinusnya saja yang berubah-ubah.
1) Sin A + Sin B = 2 Sin ½ (A+B) . Cos ½ (A-B)
(Saya Tambah Sayang, jika Dua kali Saya Cium)
2) Sin A - Sin B = 2 Cos ½ (A+B) . Sin ½ (A-B)
(Saya Kurang Sayang, jika Dua kali Cium Saya) ….kesannya tidak senang cewek agresif
3) Cos A + Cos B = 2 Cos ½ (A+B) . Cos ½ (A-B)
(Cium Tambah Cium, Dua kali Cium Ciuman
4) Cos A - Cos B = - 2 Sin ½ (A+B) . Sin ½ (A-B)
(Kamu Kurang Cium, Berkurang Dua kali Sayang Saya)
Penerapan teknik ini, tentu saja disesuaikan pada kondisi masing-masing, jika dirasa terlalu fulgar, cukup untuk diri sendiri saja :) Wallahua'lam...
Ada yang mau berbagi cara menghapal rumus ?