PRIA tidak suka dan
kerap menghindari beberapa tipe wanita. Wanita posesif dan cerewet
adalah beberapa kategori wanita yang dibenci pria.
Lalu, tipe wanita seperti apa lagi yang tidak disukai pria? Penasaran, simak pemaparan berikut seperti dilansir Boldsky.
Banyak bicara
Wanita memang banyak bicara saat masih sekolah atau menempuh pendidikan di perguruan tinggi. Namun, hal tersebut akan pudar setelah dewasa. Jika wanita dewasa masih tetap banyak bicara, perilaku ini akan menjadi hal yang tidak disukai pria. Karena itu, jika Anda masih banyak bicara, maka kebiasaan tersebut perlu dikurangi mulai hari ini.
Banyak aturan
Pria kurang tertarik pada wanita yang memiliki banyak aturan. Wanita seperti ini hanya akan bertentangan dengan pria ketika sudah menikah. Misalnya, pria dan wanita akan berkelahi hanya karena masalah kaus kaki kotor yang tertinggal di ruang tamu. Atau masalah muncul karena wanita marah saat warna pakaian yang pria kenakan terlalu cerah.
Tahu banyak hal
Jika Anda adalah wanita yang merasa mengetahui segala hal, maka akan sulit mendapat pasangan. Sebab, pria kurang tertarik pada wanita yang sangat pintar.
Materialistis
Pria tidak suka pada wanita yang materialistis. Mereka tidak akan tertarik pada wanita yang hanya memanfaatkan kekayaannya.
Posesif
Pria tidak suka pada wanita yang posesif sebab ingin hidup bebas. Pria tidak tertarik pada wanita yang gemar melarang dan selalu ikut kemanapun kekasihnya pergi.
Karier
Pria tidak suka pada wanita yang lebih mementingkan karier dibanding kehidupan berumah tangga. Pria tidak akan memilih wanita yang hanya fokus pada pekerjaan. Sebaliknya, pria lebih tertarik pada wanita yang mau berkorban untuk mengurus rumah tangga termasuk suami dan anak-anaknya kelak.
(tty)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar